BERITASATPAM | Jakarta-Selain ke pasar, kebanyakan kita secara rutin mengunjungi bank. Bank memang tidak lagi sebagai tempat yang elit seperti di masa lalu. Semakin hari masyarakat semakin sadar perbankan. Bukan hal aneh lagi jika semua anggota keluarga memiliki rekening di bank.
Terjadi perubahan budaya secara drastis dalam 20 tahun terakhir. Uang tidak lagi disimpan di bawah bantal, tetapi di bank. Menabung pun demikian, belum lagi produk-produk perbankan semakin berkembang dan beragam.
Terlepas dari hal itu, baik mengambil di bank maupun di ATM dapat mengundang tindakan kriminal. Jika Anda mengambil uang di bank, maka orang akan tahu bahwa Anda mengambil dalam jumlah besar, karena memang demikian umumnya. Sudah banyak orang yang menjadi korban perampokan setelah mengambil uang di bank. Tidak sedikit yang kehilangan nyawanya.
BANTU SUBSCRIBE YA SOBAT CHANEL YOUTUBE JURNALSECURITYTV….SALAM KORSA
Untuk itu berikut beberapa tips dan pemikiran yang bisa membantu mencegah menjadi korban kriminal saat mengunjungi bank yang disari dari buku saku berjudul Bebas Takut, Kiat Lepas Bahaya Sehari-hari:
- Kunjungi bank pada jam-jam sibuk saat lalulintas lumayan ramai. Keadaan ramai meningkatkan resiko buat penjahat dan ini minimal akan mengurangi keberanian mereka sekalipun mereka terkenal nekat.
- Jika pergi ke bank, usahakan untuk tidak sendirian. Ajak keluarga atau teman, apalagi saat Anda hendak mengambil uang lumayan banyak. Sementara Anda mengambil uang, teman Anda memperhatikan lingkungan sekitar, baik di dalam maupun luar bank. Teman Anda bisa membantu jika ada yang mencurigakan.
- Jika takut dirampok karena membawa uang dalam jumlah banyak, sebaiknya menghubungi pihak kepolisian guna mendapatkan pengawalan. Lebih baik repot sedikit daripada celaka besar.
- Jangan berpenampilan menyolok. Penampilan mengandung arti penampilan yang berlebihan bisa menarik perhatian para kriminal dan membuat Anda bisa menjadi target.
- Siapkan tempat penyimpanan uang yang aman. Koper canggih yang sulit dibuka merupakan pilihan.
- Mainkan tipuan. Beberapa orang datang dengan pakaian sederhana atau naik sepeda motor padahal membawa uang dalam jumlah besar. Yang lain lagi malah menaruh uang dalam karung goni yang disimpan di kantung plastik sehingga terkesan membawa barang tidak berharga. Lebih lengkapnya terserah kreativitas Anda.
- Hindari pengambilan uang pada tanggal gajian. Perusahaan-perusahaan swasta biasanya memberi gajian pada akhir bulan, sekitar 1 minggu hingga 1 hari menjelang bulan berikutnya. Sudah sering terjadi perampokan pada waktu-waktu ini. Perampok mengetahui banyak orang, khususnya bagian keuangan, yang mengambil uang besar. besaran pada tanggal-tanggal itu.
- Selalu lihat-lihat sebelum turun dari mobil jika habis mengambil uang di bank. Beberapa perampokan terjadi justru di rumah korban setelah perampok membuntutinya dari bank hingga ke rumahnya. Jika lingkungan Anda sepi, Anda harus lebih waspada lagi. Ingat, modus ini paling sering terjadi. [fr]